Mungkin ini sesuatu yang basi bagi sebagian orang yang sudah melakukan sinkronisasi update status Facebook dan Twitter. Dengan sinkronisasi antar situs, kita tidak perlu menulis status di tiap situs yang beda berkali-kali padahal maksud yang ingin disampaikannya adalah sama. Tapi postingan kali ini jelas ada perbedaannya. Dari judulnya, selain share status facebook dan twitter, juga ada yahoo. Bagi pecinta YM (yahoo messenger), status twitter juga bisa menjadi status ym secara otomatis.
Syarat untuk melakukan itu adalah kita telah memiliki account yahoo (logged in) dan terdaftar di Yahoo! Pulse (http://pulse.yahoo.com). Jika anda sudah memiliki Yahoo! Profiles (kini sudah di-redirect ke Yahoo! Pulse) maka anda otomatis telah memiliki Yahoo! Pulse. Kemudian tinggal mengatur settingan situs apa saja yang akan kita share di Yahoo! Pulse di halaman settings. Salah satunya tentu saja ada situs Facebook dan Twitter. Masih banyak situs lainnya lagi yang bisa anda koneksikan dan sinkornisasi…
Oke, sekarang ke prakteknya.. Ketika saya memasukkan sebuah status ke Yahoo! Pulse, maka itu akan otomatis mengupdate status account Facebook dan Twitter saya (yang sudah disetting untuk terkoneksi tentu saja). Ini tampilan ketika ketiganya berhasil saya koneksi